Kerja Sama dengan Chungcheongnam, Ridwan Kamil Dorong Investasi dan Peningkatan Kualitas SDM

 

Tanggal Posting : 27 Aug 2021 21:00 Wib | Dibaca : | Kategori : Berita Umum | Penulis : Humas


DPMPTSP- Pada 27 Agustus Pemerintah Provinsi Jawa Barat telah mendapatkan persetujuan dari DPRD Provinsi Jawa Barat tentang Rencana Kerja Provinsi Jawa Barat bersama Provinsi Chungcheongnam, Korea Selatan.

Persetujuan tersebut didapatkan dalam Rapat Paripurna Penutupan Masa Sidang Tahun 2020/2021 dan Pembukaan Masa Sidang Tahun 2021/2022.

"Agenda hari ini salah satunya adalah persetujuan bersama Gubernur dan DPRD Jawa Barat terhadap rencana kerja sama pemerintah luar negeri antara Jawa Barat dengan Chungcheongnam Korea Selatan," kata Gubernur Jabar Ridwan Kamil dalam acara Rapat Paripurna di Gedung DPRD Jabar, Kota Bandung, Jumat (27/8/2021).

Ridwan Kamil mengungkapkan bahwa Provinsi Jabar akan mengoptimalkan peluang ekonomi baru dalam kerja sama dengan Chungcheongnam.

Salah satunya adalah peluang peningkatan investasi dan perdagangan, apalagi Jabar-Chungcheongnam telah menjadi provinsi dengan nilai investasi tertinggi di masing-masing negara.

"Dalam konteks hubungan dengan Republik Korea, Presiden (Joko Widodo) turut memberikan arahan untuk senantiasa meningkatan volume perdagangan dan investasi. Hal tersebut tertuang dalam perjanjian Indonesia-Korea Comprehensive Economic Partnership Agreement yang ditandatangani oleh Menteri Perdagangan Indonesia bersama dengan Menteri Perdagangan, Industri dan Energi Korea Selatan Desember 2020 silam," ucapnya.

Selain itu, Pemda Provinsi Jabar akan mengoptimalkan kerja sama mengenai ekonomi transportasi yang berkelanjutan. Oleh karena itu, dalam kerja sama tersebut, akan ada poin terkait percepatan pembangunan infrastruktur transportasi.

"Tidak hanya berpotensi meningkatkan perdagangan dan investasi di dua daerah juga percepatan pembangunan infrastruktur transportasi. Salah satunya memproduksi kendaraan-kendaraan listrik Korea datang dari sana. Kemudian pelestarian lingkungan dengan penurunan emisi gas rumah kaca," ucap Kang Emil.

Kang Emil juga mengatakan, kerja sama tersebut meliputi pengembangan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM). Salah satu contohnya adalah pengembangan SDM di bidang olahraga. Chungcheongnam sendiri merupakan salah satu daerah yang kuat dan terkenal dalam melahirkan dan melatih atlet-atlet Olimpiade.

"Pengembangan kapasitas Sumber Daya Manusia salah satunya Provinsi ini kuat dalam melatih Atlet Olimpiade. Jadi teknik-tekniknya sedang kita pelajari mudah-mudahan PON Papua sebentar lagi kita bisa mempertahankan juara umum," katanya.

Sementara itu, Sekretaris Dinas PMPTSP Provinsi Jawa Barat Eka Hendrawan Sastrawijaya, S.H, M.Si mengungkapkan bahwa Dinas PMPTSP Provinsi Jawa Barat menyatakan siap mendukung rencana kerja sama Pemprov Jabar dengan Chungcheongnam.

“Dinas PMPTSP Provinsi Jawa Barat siap mendukung segala bentuk kegiatan kerja sama, seperti Bussines Meeting, dan Business Matching,” tutur Eka Hendrawan saat menghadiri rapat dengan Komisi I DPRD Provinsi Jawa barat secara virtual pada 20 Agustus 2021. ***


Post Terkait